Kamis, 13 Agustus 2015

Libur Panjang? Ke Kampung Inggris Saja!



Rasanya sudah lama saya tidak curhat di blog ini. Ya, maklum saja lah dua minggu terakhir ini kan saya sibuk. Kalau hari-hari sebelumnya mah sok sibuk :p
Padahal kenyataan menyatakan bahwa saya sibuk beneran ngurusin rumah karena banyak tamu di rumah kalau lagi lebaran.
                Lebaran sudah selesai, liburan tinggal menghitung minggu. Masih sisa tiga minggu dari total 3,5 bulan. Rasanya kalau di rumah saja liburan jadi tidak berkesan dan ya bisa membuat berat badan saya tambah meroket. Saya berpikir ingin liburan kali ini berbeda dan bermanfaat bukan hanya menimbulkan efek kenaikan berat badan saja.
                Saya teringat, dulu sebelum liburan tiba saya punya satu keinginan untuk menghabiskan liburan saya di Kampung Inggris. Itu loh, kampung yang ada di Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri yang terkenal di seluruh Indonesia. Hm, kenapa ya kampung kecil ini dinamakan Kampung Inggris? Mungkin karena di sini banyak tempat yang menyediakan kursus bahasa Inggris kali ya. Banyak loh yang datang jauh-jauh kesini hanya untuk belajar bahasa Inggris. Nah, saya yang produk lokal nggak mau kalah dong. Akhirnya saya memutuskan untuk mengikuti kursus di salah satu tempat kursus di Kampung Inggris.
                Saya memilih menghabiskan dua minggu terakhir liburan saya disana karena Ayah saya melarang saya kursus pas bulan puasa. Karena di rumah sering repot kalau bulan puasa. Nah, jadi yang saya pilih sebagai tempat belajar adalah Excellent Course atas rekomendasi tante saya. Awalnya saya berpikir, ah pasti mahal tapi ternyata nggak bikin kantong kering kok. Kemarin saya mengambil tiga program yaitu grammar level 1, speaking level 1 dan speaking level 2 cuma 180K IDR. Dalam dua minggu kursus ada 10 kali pertemuan dan dua diantaranya adalah ujian. Setiap program memakan waktu 1,5 jam.

                Selain itu, tersedia juga camp bagi yang datang dari jauh. Kalau saya kan produk lokal jadi ya naik motor saja. Kalau mengambil paket program beserta camp harga mulai 400K untuk 2 minggu. Tempatnya bersih dan nyaman juga. Camp juga tidak jauh dari tempat kursusnya karena camp terletak di depan tempat kursus. Selain itu di sebelah kanan dan kirinya berjajar warung makan jadi bisa dibilang letaknya cukup strategis.
                Oh, ya, tutor di tempat saya kursus kemarin ini juga baik dan ramah. Bahkan, saya tidak merasa seperti sedang kursus tapi belajar bersama. Biasanya kan ada tutor yang seperti membuat sekat dengan muridnya jadi belajar di tempat kursus terasa seformal belajar di sekolah. Untungnya di tempat kursus saya kemarin tidak seperti itu.
                Di Excellent Course, selain saya mendapat tambahan ilmu saya juga mendapat teman-teman baru. Mereka datang dari tempat yang berbeda-beda. Dari suku yang berbeda, kota yang berbeda tapi kami tetap satu jua #Eaa. Di kelas grammar, saya berkenalan dengan tiga orang pemudi Surabaya. Kami langsung akrab, entahlah rasanya walaupun kami baru kenal kami merasa seperti sudah akrab sejak lama. Tiga orang ini yang memberi saya tempat berteduh sembari menanti kelas speaking level 2 yang dimulai 4 jam setelah grammar dan speaking level 1. Hal yang selalu saya ingat dari mereka adalah, mereka memanggil saya dengan sebutan “Cece” karena kulit putih dan mata sipit saya. Padahal kan saya orang Jawa tulen.. -_-
                Ada lagi seorang pemuda asal Pare, sesama produk lokal dengan saya yang ternyata dia adalah sahabat teman sebangku saya sewaktu SMA. Haha, saya jadi merasa kalau dunia yang luas ini terkadang bisa terasa begitu sempit. Ada juga seorang pemuda Surabaya yang gemar memakai sarung ketika mengikuti kursus dan yang paling jauh adalah dua pemudi asal Kuningan, Jawa Barat.
                Di sela-sela istirahat pergantian kelas kami sering berdiskusi bukan hanya tentang materi yang kami pelajari tapi juga tentang budaya kami masing-masing. Disinilah saya merasa bahwa Indonesia adalah negara yang kaya akan kebudayaan. Tidak ada yang lebih baik dan lebih buruk, karena semua budaya itu punya keunikan tersendiri. Ah, makin cinta deh sama Indonesia :D
                Di kelas speaking level 2, teman saya bertambah dua orang pemuda. Seorang berasal dari Aceh dan seorang lagi berasal dari Bandung. Sebenarnya ada dua orang lagi yang ikut kelas ini tapi di minggu kedua mereka tidak hadir lagi.
                Dua minggu berlalu begitu cepat dan ini lah saat yang saya benci, sebuah perpisahan. Walaupun kami baru saling mengenal beberapa hari saja tapi rasanya kami sudah menjadi sekumpulan sahabat.  Ada rasa sakit yang muncul ketika kami akan berpisah. Untuk kenang-kenangan, kami pun berfoto bersama dan inilah hasilnya....


Dari kiri atas : Ajeng, Kak Kiki, Dhani, Mrs. Lulu, Aci, Saya, Kak Kersa
  Dari kiri bawah : Azmi, Kak Busra, Kak Ariek, Resa


 I hope someday, I can to meet  you again in happiness.. I will miss you my friends :)

Dua minggu yang berharga dan bermakna bersama kalian.. terimakasih :)  

Don’t forget about everything that we had done together :)
                Jadi intinya dua minggu terakhir liburan saya terasa lebih bermanfaat dan berkesan. Selain saya mendapat tambahan ilmu saya juga mendapatkan teman-teman baru. Bagaimana dengan liburan kalian? Kalau ingin waktu liburan terasa lebih berkesan dan bisa nambah ilmu dan teman baru, main kesini yuk! :)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar